Kamis, 26 September 2013

CARA MEMBUAT HEADER BLOG

,

header adalah kepala atau title blog. seperti website lain atau koran, header menunjukkan identitas yang membuat blog seperti nama, deskripsi, gambar dan menu-menu. header blog juga berisi seperti di atas. kadang ada template yang menyertakan kategori sebagai menu.


Tampilan header terdiri dari backgraund, gambar serta tulisan, dan dapat kita buat dengan berbagai aplikasi atau program yang berstatus grafis (design grafis) seperti ; Powerpoint, Adobe Photoshop, Corel dan lain lagi banyak gitu looo., dan berekstensi file gambar (JPEG-GIF, PNG dan lainlah)

Pada posting ini akan saya tunjukkan membuat header yang paling sederhana dan instan yaitu menggunakan aplikasi Microsoft Powerpoint, cara sebagai berikut :
  1. Buka Microsoft Powerpoint
  2. Pilih Menu Design
  3. Pilih Set Up
  4. Pada menu set up atur lebar dan tinggi antara lain ;
    • Lebar (Width)   = 10 inci - 25 cm
    • Tinggi (Height) =   2 inci -  5,5 cm
    • Klik Ok
  5. Pilih Menu Design dan pilih Template-nya mana yang ana suke
  6. Pilih Menu Insert dan pilih WordArt pilih sendiri huruf nye
  7. Lanjut tuliskan , ya tentang blog anda
  8. Pilih Save-as
  9. Simpan file dan jangan lupa Save Type diganti dengan JPEG atau yang lain boleh
  10. Klik save dan pilih saja Current Slide
  11. Selesai coba ane lihat dulu dongg
Seperti Contoh dibawah ini :


Kamis, 19 September 2013

Jenis-Jenis Blog

,
Dalam perkembangannya blog telah banyak dibuat orang untuk berbagai keperluan baik pribadi maupun kelompok, disini dapat kita lihat berbagai jenis blog berdasarkan kebutuhan antara lain ;

·         Blog politik: Tentang berita, politik, aktivis, dan semua persoalan berbasis blog (Seperti kampanye).
·         Blog pribadi: Disebut juga buku harian online yang berisikan tentang pengalaman keseharian seseorang, keluhan, puisi atau syair, gagasan, dan perbincangan teman.
·         Blog bertopik: Blog yang membahas tentang sesuatu, dan fokus pada bahasan tertentu.
·         Blog kesehatan: Lebih spesifik tentang kesehatan. Blog kesehatan kebanyakan berisi tentang keluhan pasien, berita kesehatan terbaru, keterangan-ketarangan tentang kesehatan, dll.
·         Blog sastra: Lebih dikenal sebagailitblog (Literary blog).
·         Blog perjalanan: Fokus pada bahasan cerita perjalanan yang menceritakan keterangan-keterangan tentang perjalanan/traveling.
·         Blog riset: Persoalan tentang akademis seperti berita riset terbaru.
·         Blog hukum: Persoalan tentang hukum atau urusan hukum; disebut juga dengan blawgs (Blog Laws).
·         Blog media: Berfokus pada bahasan berbagai macam informasi
·         Blog agama: Membahas tentang agama
·         Blog pendidikan: Biasanya ditulis oleh pelajar atau guru.
·         Blog kebersamaan: Topik lebih spesifik ditulis oleh kelompok tertentu.
·         Blog petunjuk (directory): Berisi ratusan link halaman website.
·         Blog bisnis: Digunakan oleh pegawai atau wirausahawan untuk kegiatan promosi bisnis mereka
·         Blog pengejawantahan: Fokus tentang objek diluar manusia; seperti anjing
·         Blog pengganggu (spam): Digunakan untuk promosi bisnis affiliate; juga dikenal sebagai splogs (Spam Blog)

Blog Virus (Virus): Digunakan untuk merusak

DESIGN BLOG

,
Contoh Design blog yang lengkap

Jenis-Jenis Aplikasi Blog

,
Berbagai macam Aplikasi Blog Gratis 

Banyak aplikasi di internet yang menyediakan fasilitas Blog, di antaranya:
1. Blogger.com adalah sebuah layanan publikasi blog yang didirikan oleh Pyra Labs, dan diakuisisi oleh Google pada tahun 2003.Seiring dengan migrasi layanan Blogger ke server Google, beberapa fitur baru diperkenalkan, meliputi pengaturan label, antarmuka penataan templat dengan cara geser-dan-letakkan (drag-and-drop), ijin pembacaan blog, dan opsi web feed yang baru.
Sejarah Blogger.com :
Pada 23 Agustus 1999, Blogger diluncurkan oleh Pyra Labs, dan menjadi salah satu layanan publikasi blog pertama di dunia.
Pada Februari 2003, Pyra Labs diakuisisi oleh Google. Akuisi oleh Google tersebut membuat sejumlah fitur premium Blogger yang sebelumnya dikomersialkan oleh Pyra Labs menjadi layanan yang sepenuhnya gratis untuk pengguna. Sekitar setahun kemudian, salah satu pendiri Pyra Labs, Evan Williams, mengundurkan diri dari Google.
Pada 2004, Google membeli Picasa; lalu mengintegrasikannya dengan layanan Blogger sehingga pengguna Picasa dapat mempublikasikan koleksi foto miliknya ke situs blog yang dimilikinya di Blogger.
Pada 9 Mei 2004, Blogger memperkenalkan beberapa perubahan mendasar pada sistem publikasi blognya, meliputi penggunaan templat CSS (Cascading Stylesheet), halaman arsip individual untuk masing-masing posting, komentar, dan posting melalui email.
Pada 14 Agustus 2006, Blogger meluncurkan versi terbaru (masih dalam tahap beta) dengan nama kode “Invaders”. Versi terbaru ini memigrasikan pengguna layanan Blogger ke server milik Google, selain menambahkan beberapa fitur baru.
Mei 2007, seluruh layanan Blogger secara resmi telah dipindahkan dan dioperasikan di server milik Google.

2. Multiply.com adalah sebuah situs jaringan sosial dengan fitur yang memungkinkan orang untuk saling-berbagi beberapa media, seperti foto, video, maupun blog.

Multiply.com menyediakan layanan blog. Blog yang di-posting ke Multiply.com dapat secara otomatis diteruskan ke akun LiveJournal, Blogger atau TypePad. Dimungkinkan pula untuk mem-posting via e-mail atau MMS. Pengguna juga dapat memberikan komentar terhadap sebuah film atau buku, atau juga untuk berbagi acara berdasarkan kalender.

3. WordPress adalah sebuah perangkat lunak blog yang ditulis dalam PHP dan mendukung sistem basis data MySQL. WordPress adalah penerus resmi dari b2\cafelog yang dikembangkan oleh Michel Valdrighi. Nama WordPress diusulkan oleh Christine Selleck, teman dari ketua developer, Matthew Charles Mullenweg.

Manfaat Membaca

Dr. Aidh bin Abdullah al-Qarni, dalam bukunya, “La Tahzan” mengungkapkan tentang banyaknya manfaat membaca, yaitu di antaranya sebagai berikut:

  1. Membaca menghilangkan kecemasan dan kegundahan.
  2. Ketika sibuk membaca, seseorang terhalang masuk ke dalam kebodohan.
  3. Kebiasaan membaca membuat orang terlalu sibuk untuk bisa berhubungan dengan orang-orang malas dan tidak mau bekerja.
  4. Dengan sering membaca, orang bisa mengembangkan keluwesan dan kefasihan dalam bertutur kata.
  5. Membaca membantu mengembangkan pemikiran dan menjernihkan cara berpikir.
  6. Membaca meningkatkan pengetahuan seseorang dan meningkatkan memori dan pemahaman.
  7. Dengan membaca, orang mengambil manfaat dari pengalaman orang lain: kearifan orang bijaksana dan pemahaman para sarjana.
  8. Dengan sering membaca, orang mengembangkan kemampuannya; baik untuk mendapat dan memproses ilmu pengetahuan maupun untuk mempelajari berbagai disiplin ilmu dan aplikasinya dalam hidup.
  9. Membaca membantu seseorang untuk menyegarkan pemikirannya dari keruwetan dan menyelamatkan waktunya agar tidak sia-sia.
  10. Dengan sering membaca, orang bisa menguasai banyak kata dan mempelajari berbagai tipe dan model kalimat; lebih lanjut lagi ia bisa meningkatkan kemampuannya untuk menyerap konsep dan untuk memahami apa yang tertulis “diantara baris demi baris” (memahami apa yang tersirat)

Sumber : http://edukasi.kompasiana.com/2010/01/19/manfaat-membaca/




7 ALASAN NGEBLOB BISA MENDUKUNG KARIER

1. Menunjukkan spesialisasi dan keahlian.

2. Wadah memamerkan ide.

3. Menaikkan citra diri.

4. Menciptakan networking.

5. Melatih diri.

6. Memudahkan self-employment.

7. Membuka peluang yang tak terbayangkan.

Sumber : PCplus 396/XI/11-24 Okteber 2011


 

smk3tpisiswa Copyright © 2011 | Template design by O Pregador | Powered by Blogger Templates